Sunday, April 8, 2018

PIDATO TOLONG MENOLONG DALAM KEBAIKAN

السلا م عليكم ورحمة الله وبراكة
الحمد لله رب العالمين , والعاقبة للمتقين , ولا عدوان إلا على الظالمين , والصلاة والسلام على خير خلقة محمد وأله أجمعين. أما بعد
Yang kami hormati para Alim Ulamak
Yang kami hormati para Ustad dan ustadhah
Yang kami hormati pejabat pemerintah terutama Bpk Bupati……… beserta ibu …….
Yang kami hormati kepala Desa ………
Yang kami hormati seluruh jajaran pemerintah dari pusat dan daerah yang di rohmati Allah
Yang kami cintai para pembaca yang budiman
Yang kami hormati para pendengar yang budiman
Hadirin yang berbahagia.       
Pertama dan yang paling utama marilah kita haturkan puja dan puji kepada zat yang maha agung yang mana pada kesempatan yang berbahagia ini kita bisa bersua kembali, berjumpa kembali , BERMUJALASAH, BERTATAPMUKA, BERTEMU dalam acara Pengajian pada hari ini
Kedua kalinya marilah kita bersholawat kepada baginda kita Nabi yang agung, Nabi yang bijaksana, Nabi yang tuturkatanya menyentuh semua hati yang mendengarnya Nabi yang mengangkis kita dari alam kebodohan dibawa kealam yang terang benderang yakni alam yang penuh dengan Ilmu agama seperti pertemuan ini.
Ketiga kalinya kami ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada protocol yang telah memberikan sedikit waktu kepada kami untuk menyampikan segelintir tausyiyah/ peringatan kepada kita bersama dengan thema TOLONG MENOLONG DALAM KEBAIAKAN Sehingga timbul rasa cinta dan kasih yang mendalam.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA
Di dalam Al-Quran Allah SWT berfirman yang artinya : Saling tolong menolonglah kalian atas kebaikan dan ketaqwaan dan jangan saling tolong menolonglah kalian dalam berbuat dosa dan permosuhan. yang dalam ayatnya berbunyi:

تعاونوا على البر والتقوى ولا تعاونوا على الاثم والعدوان.
Maka sebenarnya kita sudah dituntun oleh agama kita untuk saling berbuat baik dengan cara tolong menolong bukan dengan cara saling memaki antara yang satu dengan yang lain namun hal ini kita sebagai umat manusia terlena dengan iming duniawi yang akhirnya saling sikut-sikutan yang nantinya akan menimbulkan malapetaka bagi nusa dan bangsa, saling membunuh, saling jarah,saling memaki antara yang satu dengan yang lain sehingga tidak ada keharmunisan dalam kehidupan kita sehari hari.
Banyak contoh kasus yang terjadi pada saat sekarang ini, kasus peranpasan tanah, kasus penggusuran rumah, kasus pemerkosaan dan pencabulan yang semua itu tiada lain karena kita ini sudah tidak memperdulikan satu dengan yang lainnya.
HADIRIN YANG BERBAHAGIA
Dalam kitab MUKHTAROL AHADITS dijelaskan yang diriwatkan oleh imam Attobroni dari Abi Dardak yang berbunyi:

ابلغوا حاجة من لايستطيع إبلاغ حاجته, فمن أبلغ سلطانا حاجة من لايستطيع إبلاغها ثبت الله تعالى قدميه على الصراط يوم القيامة. رواه الطبراني عن أبي الدردأ

ABLIGHU HAJATAMAN LA YASTATHIU IBLAGHA HAJATIHI, FAMAN ABLAGHA SULTHONAN HAJATAMAN LA YASTATHIU IBLAAHGAHA TSABBATA ALLAHU TAALA QODAMAIHI ALASSHIROTHI YAUMAL QIYAMATI.

Yang artinya: Sampaikanlah Hajatnya seseorang yang tidak bisa menyampaikan hajatnya sendiri, barangsiapa yang menyampaikan hajat seseorang yang tidak bisa menyampaikan hajatnya sendiri maka Allah akan memberikan dia kekokohan dalam meniti shirot (jalan) pada hari qiyamah.
Oleh karenanya tolong menolong dalam sebuah kebaikan akan menimbulkan kebaikan, akan berbuah kebaikan,jadi orang yang ingin kakinya oleh Allah diberikan kekokohan maka lakukanlah hal kebaikan menolong orang untuk menuju kesuksesan, yang pejabat marilah menolong rakyat, yang rakyat jangan sampai memaki pejabat sehingga nantinya akan timbul keharmonisan dalam kehidupan bermasyarakat.
Sampai disinlah pertemuan kita kurang dan lebihnya mohon maaf
Wassalamu Alaikum Wr. Wb.